Cari Index Berita Arsip Kategori Cari Pos-pos Terbaru Kategori
Agustus 2023
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Login Arsip

MADIUN. Pendataan terpilah gender di tingkat kelurahan yang terpadu pada aplikasi SIDEGAN merupakan salah satu bentuk produk dari Dinsos Kota Madiun untuk melakukan pendataan secara terpusat yang berkaitan dengan isu gender yang ada di Kota Madiun. Pengisian aplikasi SIDEGAN tidak hanya dilakukan di Kelurahan Kelun, tapi seluruh kelurahan yang ada di Kota Madiun. Hari Selasa, 15 Agustus 2023 Tim Monev dari Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Madiun melaksanakan monitoring dan evaluasi Analisis Data Terpilah Gender (SIGA) Tahun 2023 di Kelurahan Kelun. Petugas yang menangani aplikasi SIDEGAN di Kelurahan Kelun bersama Kasi PM dan Kesos Kelurahan Kelun bersama perwakilan dari Dinsos Kota Madiun melaksanakan monitoring dan evaluasi secara langsung dengan mengecek aplikasi yang telah diisi oleh petugas. Saudara Lilik sebagai petugas dari Kelurahan juga mendapat saran untuk mengisi secara rutin setiap bulan agar tidak kesulitan dalam melakukan pengisian data terpilah di bulan-bulan selanjutnya.

By ppid